ANALISIS SEKTOR UNGGULAN TERHADAP KINERJA EKONOMI DALAM MENYERAP TENAGA KERJA DI KOTA PEKANBARU
Abstract
Penelitian bertujuan menganalisis sektor-sektor ekonomi yang menjadi unggulan
dalam menyerap tenaga kerja serta menganalisis peran sektor unggulan terhadap
kinerja ekonomi dalam menyerap tenaga kerja di Pekanbaru. Hal yang
mendasarinya kontribusi APBD persektor yang tinggi akankah dapat dianggap
sebagai sektor unggulan yang mampu menyerap tenaga kerja cukup banyak,
bagaimana dengan sektor lapangan usaha yang memberikan kontribusi sedikit
terhadap APBD, bagaimana pengembanganya untuk tahun mendatang. Analisa
yang digunakan analisis Location Equation untuk menganalisis sektor ekonomi
unggulan dalam menyerap tenaga kerja dan membandingkannya dengan tenaga
kerja per sektor antar Kota Pekanbaru dengan Propinsi Riau. Untuk menganalisis
kinerja ekonomi menggunakan metode Shift Share untuk melihat potensi wilayah
yang harus dikembangkan untuk masa akan datang dan memacu pertumbuhan
potensi wiyalah yang belum termasuk dalam sektor basis. Dari hasil penelitian
diperoleh enam sektor yang menjadi sektor basis yaitu sektor listrik, gas, dan air
bersih, sektor bangunan, sektor perdagangan, hotel, dan restoran, sektor
pengangkutan dan komunikasi, sektor keuangan, persewaan, dan jasa perusahaan,
dan sektor jasa-jasa dan tiga sektor lainnya yang menjadi sektor non basis yaitu
sektor pertanian, sektor pertambangan dan penggalian, serta sektor industri. Yang
menyerap tenaga kerja lebih sedikit adalah sektor pertanian dan pertambangan.
Artinya semakin tinggi jumlah PDRB belum mampu menyerap tenaga kerja lebih
banyak.
Kata Kunci: Sektor basis, sektor non basis, penyerapan tenaga kerja, kinerja
ekonomi
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.