REBUSAN RAMBUT JAGUNG (ZEA MAYS L) EFEKTIF MENURUNKAN TEKANAN DARAH PENDERITA HIPERTENSI DI PUSKESMAS HARAPAN RAYA PEKANBARU

Rizka Febtrina, Nurvaida Br. Simamora

Abstract


Hipertensi merupakan salah satu penyebab kematian tertinggi pada masyarakat di dunia. Penyakit ini disebut juga silent killer. Prevalensi hipertensi  telah mencapai angka 31,7% dari semua penduduk. Salah satu penatalaksanaan hipertensi dapat dilakukan secara non farmakologis. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas rebusan rambut jagung terhadap penurunan tekanan darah pada pasien hipertensi. Penelitian ini dilaksanakan selama satu minggu dengan pemberian air rebusan rambut jagung dua kali dalam sehari yaitu pagi dan malam. Rancangan penelitian menggunakan penelitian Quasi-Eksperimen menggunakan desain pretest-posttest with control group terhadap 38 responden (19 intervensi dan 19 kontrol) yang dipilih secara purposive sampling. Hasil uji paired sample t-test pada kelompok intervensi didapatkan  p value  0.000 (sistolik) dan 0,000 (diastolik) (p value < 0,05) yang artinya  H0 ditolak  artinya rebusan rambut jagung efektif menurunkan tekanan darah dan hasil uji paired sample t-test pada kelompok kontrol dengan nilai p value 0,002 (sistolik) dan 0,001 (diastolik) (p value < 0,05) sehingga H0 ditolak artinya pada kelompok kontrol juga terjadi penurunan tekanan darah. Sedangkan uji independent sample t-test menunjukan p value 0,001 (sistolik) dan 0,000 (diastolik) (p value < 0,05) sehingga H0 ditolak. Artinya ada perbedaan tekanan darah yang bermakna antara kelompok intervensi dan kelompok kontrol. Sehingga disimpulkan bahwa rebusan rambut jagung lebih efektif menurunkan tekanan darah pada pasien hipertensi. Penelitian ini merekomendasikan agar penelitian selanjutnya dapat mengapilkasikan rebusan rambut jagung terhadap penurunan gula darah.

Keywords


Hipertensi, Rambut Jagung, Tekanan darah

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.