KOMUNIKASI POLITIK DALAM PEMILIHAN KEPALA DAERAH

Mulyono Mulyono

Abstract


Pandangan masyarakat terhadap hasil dari Pilkada pertama menjadi acuan pembangunan
Kabupaten Meranti untuk meneruskan pemilukada periode yang kedua.Metoda penelitian kualitatif
dengan penyajian secara deskriptif, yaitu usaha untuk mengumpulkan, menyusun dan mengimpletasikan
data yang ada, dan menganalisis objek yang akan diteliti dengan merujuk pada
prosedur-prosedur riset yang menghasilkan data kualitatif. Subjek penelitian menggunakan teknik
purposive dan objek penelitian ini adalah, komunikasi politik Drs. H. Irwan, M.Si debagai petahana
dalam pilkada Kabupaten Kepulauan Meranti 2015-2020. Jadwal penelitian yang dilakukan peneliti
yakni bulan Agustus 2018. Sedangkan lokasi penelitian di Kabupaten Kepulauan Meranti dengan
narasumber utama Bapak Drs. H Irwan, M.Si (Bupati Kepulauan Meranti). Teknik analisis data
dalam penelitian ini mengacu pada model interaktif. Hasil dengan beberapa analisis beserta
pembahasannya, dapat disimpulkan Drs. H. Irwan, M.Si bersama tim sukses secara sederhana telah
melakukan komunikasi politik dengan baik dalam pemilihan kepala daerah Kaupaten Kepulauan
Meranti. Strategi komunikasi politik yang pertama digunakan adalah dengan cara merawat ketokohan
yakni memberikan penambahan wawasan pengurus dengan mengadakan pelatihan kepemimpinan
Partai untuk menciptakan kader-kader baru yang akan menjadi tokoh dimasa depan dan menghadirkan
tokoh-tokoh partai pada setiap kegiatan partai. Strategi selanjutnya adalah memantapkan
kelembagaan, yakni dengan cara melakukan penguatan tim dan partai dengan mendirikan dan
menguatkan organisasi sayp yang ada di setiap kecamatan dan kelurahan, contoh diantaranya partai
PPP dengan organisasi-organisasi sayap partai dengan melakukan konsolidasi dan pengkaderan


Keywords


komunikasi politik, Pilkada, partai politik

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.