PEMBUATAN PETA INDEKS RESIKO BANJIR PADA KAWASAN DRAINASE KECAMATAN SUKAJADI KOTA PEKANBARU

Bambang Sujatmoko, Yudha Andestian, Rinaldi ', Andy Hendri

Abstract


Besarnya dampak kerugian yang dihasilkan baik materi maupun non materi serta sulitnyamenentukan skala prioritas penganganan banjir di kota Pekanbaru, maka kajian analisis danpenyusunan peta indeks resiko banjir pada kawasan drainase kecamatan Sukajadi perludilakukan. Peta indeks resiko banjir disusun berdasarkan indeks kerentanan, indeks kerawanandan indeks kapasitas di daerah studi. Penyusunan indeks kerawanan, kerentanan dan kapasitasdi kawasan drainase kecamatan Sukajadi berdasarkan pembobotan parameter dilakukan denganbantuan teknologi Sistem Informasi Geografis (SIG). Hasil penelitian menunjukkan bahwaindeks kerawanan (berdasar parameter tinggi genangan, lama genangan dan frekuensigenangan) di kecamatan Sukajadi termasuk kategori III (cukup rawan) dari 5 kategori, indekskerentanan (berdasar parameter kepadatan penduduk, kepadatan bangunan, rasio jenis kelamindan rasio kelompok umur) termasuk kategori IV (rentan), indeks kapasitas (berdasar parameterkondisi pompa, pintu air, tanggul dan drainase) termasuk kategori IV (baik). Dari analisisindeks kerawanan, kerentanan dan kapasitas tersebut dihasilkan peta indeks resiko banjir dikecamatan Sukajadi dengan kategori I dan III (tidak berisiko dan cukup berisiko).

Kata kunci: indeks resiko banjir, kawasan drainase, kecamatan Sukajadi, SIG


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.